Platform berbasis prosesor Intel Atom generasi kedua yang baru diluncurkan Selasa (4/5/2010), membidik pasar smartphone dan komputer tablet yang tengah tumbuh pesat. Bukan tanpa modal Intel masuk ke pasar smartphone dan tablet karena setidaknya dua platform software sudah dikuasainya, Android dan MeeGo (gabungan dari Intel Moblin dan Nokia Maemo). "Sebagai salah satu enggota pendiri Open Handheld Allaince (OHA), Intel telah bekerja sama dengan Google selama beberapa tahun terakhir dan menyediakan dukungan terhadap platform Android saat diluncurkan," demikian pernyataan Intel yang dirilis Selasa (4/5/2010). OHA merupakan organisasi yang mendukung pengembangan Android beranggotakan vendor software maupun hardware.
Intel menyatakan karakteritik prosesor Intel Atom seri Z6xx yang baru disediakannya bekerja sangat optimal di Android sehingga bisa digunakan di semua jenis perangkat buatan vendor smartphone yang menggunakan sistem operasi tersebut. Prosesor ini dijual dalam bentuk paket platform yang sudah dilengkapi hub pengendali (MP20) dan Mixed Signal IC (MSIC) tersendiri.
"Platform berbasis prosesor Intel Atom telah dioptimalkan untuk menghasilkan kinerja terbaik dan pengalaman berinternet dengan kebutuhan daya sangat rendah pada platform software Moblin 2.1," lanjut pernyataan Intel.
Moblin 2.1 merupakan platform software berbasis open source (Linux) yang dirancang Intel untuk berbagai jenis perangkat genggam. Belum lama ini pengembangan Intel Moblin dan Nokia Maemo yang sama-sama berbasis open source melakukan merger. Intel memastikan platform barunya mendukung penuh MeeGo. Saat ini pesaing terberat di pasar smartphone adalah ARM yang platformnya banyak dipakai produsen prosesor seperti Qualcomm dengan prosesor Snapdragon 1 GHz. Samsung juga sudah mengembangkan kemampuan sepadan dengan prosesor yang sama-sama berbasis arsitektur ARM. Namun, apakah platform Intel akan segera diserap pasar smartphone?
sumber : kompas.com
0 komentar:
Posting Komentar